Lowongan Kerja PT Pama Persada Nusantara Juni 2024
Posisi: Risk Management Officer
Deskripsi Pekerjaan:
Sebagai Risk Management Officer di PT Pamapersada Nusantara (PAMA), Anda akan bertanggung jawab untuk menjalankan proses manajemen risiko yang efektif. Tugas utama mencakup identifikasi risiko potensial berdasarkan proses bisnis yang ada, analisis data keuangan perusahaan, peraturan yang berlaku, serta kondisi eksternal. Selain itu, Anda akan memastikan upaya meminimalkan dampak risiko sehingga tujuan perusahaan dapat tercapai dengan optimal.
Kualifikasi:
- Pendidikan: Sarjana (S1) dari jurusan Teknik Lingkungan, Teknik Geologi, Teknik Mesin, Teknik Sipil, Teknik Kimia, Teknik Industri, Manajemen, atau Teknik Pertambangan.
- Usia: Maksimal 35 tahun.
- Pengalaman: Minimal 6 tahun di bidang yang relevan.
- IPK: Minimal 3.00.
- Kesehatan: Tidak buta warna.
- Sudah mendapatkan vaksin booster Covid-19.
- Bersedia melakukan perjalanan dinas ke lokasi kerja PAMA di Kalimantan dan Sumatera Selatan.
- Siap mematuhi semua peraturan perundang-undangan, aturan perusahaan, serta persyaratan terkait keselamatan kesehatan kerja, keselamatan operasi, dan lingkungan hidup.
Catatan:
- Harap selalu berhati-hati terhadap segala bentuk tindak penipuan.
- Hentikan dan jangan lanjutkan seluruh proses rekrutmen apabila prosesnya memungut upah dengan alasan apapun di dalamnya.
- Selalu hindari lowongan kerja yang memungut biaya saat proses rekrutmen, karena sejatinya mencari kerja adalah upaya untuk mencari dan mendapatkan upah, bukan untuk dipunguti upah.
- Loker Teknik selalu berusaha membantu untuk memilah dan memfilter informasi lowongan kerja yang dipublikasi. Tetapi, alangkah baiknya apabila diimbangi oleh wawasan yang lebih baik juga dari para Jobseeker.
Tag: Konstruksi, Proyek, S1, Lingkungan, Geologi, Mesin, Sipil, Kimia, Industri, Pertambangan.